Kampung Youtuber

Jadi ada dua desa yang mendapat gelar Kampung Youtuber, yaitu Bondowoso dan Kasegeran.

Apa itu Kampung Youtuber? Ia adalah desa yang banyak penduduknya menjadi Youtuber dengan berpenghasilan lumayan.

Misalnya Desa Bondowoso:

Ada banyak Youtuber yang sudah mampu membeli mobil, membayar hutang, membeli rumah, dan memberangkatkan orang tuanya umroh.

Figur utamanya adalah Imam Januar yang mendapatkan Rp 250 juta per bulan:

Terus ada lagi Desa Kasegeran:

Figur utamanya adalah Siboen (nama asli: Siswanto). Dia meraup Rp 50 juta - Rp 150 juta per bulan dengan 10 (sepuluh) saluran (channel):

Saluran dia ada yang tentang alam, misteri, kuliner, pertukangan, dll.

Siboen sekarang melatih anak muda lainnya untuk mengembangkan saluran Youtube. Satu anak muda memegang satu atau dua saluran dan mendapatkan rata-rata penghasilan Rp 5 juta - Rp 15 juta per bulan.

Dia sendiri bilang penghasilan dari Youtube itu tidak pasti. Terus pada saat melatih anak muda jadi Youtuber, dia sarankan mulai dari misteri karena modalnya cuma satu: nyali. :joy: :joy: :joy:

Kalau takut, bisa ajak teman. :rofl: :rofl: :rofl:

Sementara kalau bikin video tutorial, mesti butuh keahlian.

Tapi dia juga dalam jangka panjang mencoba untuk mengarahkan anak-anak muda tersebut untuk membuat video yang sesuai dengan renjana mereka.

Saluran Siboen Channel:

Saluran Siboen Misteri:

Ada video “Sundel bolong muncul di siang bolong” di saluran tersebut. :scream:

Siapa yang mau mengikut jejaknya bikin saluran Youtube misteri? :raised_hand:

2 Suka

Keren sih bisa sampai membayar hutang & beli rumah dari youtube.
Sedang mencoba juga menjadi content creator di bidang coding sambil kerja full-time :sweat_smile:

“content creator di bidang coding” → Youtuber pemrograman? Saluran videonya mana nih? Masukkan ke sini ya.