Selamat Datang di Pembangun

Di sini adalah tempat orang belajar membuat bisnis swakarya tanpa pendanaan dari Pemodal Ventura (Venture Capitalists). Orang yang melakukan usaha ini dalam bahasa Inggris lazim disebut indie hackers dan bootstrappers. Jenis bisnis ini dalam bahasa Inggris lazim disebut one-person company, lifestyle business, bootstrap company.

Anda bisa menemukan orang-orang yang dapat membantu Anda dalam perjalanan Anda menjadi pembangun mandiri. Ada pembahasan secara rutin dari bisnis-bisnis swakarya yang sudah ada. Anda datang ke tempat ini karena Anda adalah seorang pemrogram (software engineer) yang ingin menjadi pengusaha tapi tidak mau mendirikan perintis (startup) dengan pendanaan dari VC. Anda ingin berbisnis tanpa mengorbankan keseimbangan hidup Anda.

Manifesto Pembangun:
https://arjunaskykok.com/pembangun/

4 Suka

Menurutku Indie Hacker tantangan terbesar adalah jika marketnya hanya Indonesia, bukan global.

Jadi indie hacker Indonesia harus memiliki kemampuan bahasa Inggris yang bagus biar bisa menyerang pasar global.

Apakah pasar Indonesia tidak cukup besar, Mas Kun?

1 Suka

Tergantung produknya/layanannya sih mas.
Kalau produk2 yg high tech mungkin disini gak banyak peminat, alias pasarnya gak terlalu besar.
Itu bisa diarahkan untuk langsung skala global atau start di negara2 maju. Terkadang di Indonesia belum ada yang mau pakai, tapi begitu dicoba diluar sukses, itu juga bisa diprioritaskan untuk mengincar pasar di luar negeri.

Saya juga begitu, lagi kembangin dan rilis beberapa produk, tapi saya bikin perusahaan di Inggris (UK) dan mulai dari sana, karena klien/pelanggan juga ada dari UK dan eropa. Mungkin nanti baru masuk ke Indonesia.

1 Suka

kayaknya yg menarik dan bisa digarap dengan baik adalah education dan vokasi seperti yang di blog mas @arjunaskykok

tinggal masalah contentnya mw di reuse seperti apa. karena dari satu content bisa dibuat banyak bentuk harusnya…

2 Suka

Iya, bisnis info / pendidikan itu salah satu bisnis swakarya yang paling gampang digarap. Lebih mudah daripada membangun bisnis SaaS. Nanti aku coba mau mengajak orang-orang untuk bikin bisnis pendidikan ini. Bisa mulai dari hal sederhana, misalnya mengajar Laravel lewat Zoom.

2 Suka

nah iya… tinggal kita buat cara supaya sustainable. krena biasanya yg kejadian patah arang, nafas gak panjang, dan distraction…

harus ada sebenarnya insentif untuk setiap member… baik pengajar, certification dan juga workshop sama students…

even bisa di hub ke head hunter dan company… kayak yg lo bahas itulah bro di artikel lo

Gw di kantor ada mini project untuk monetize edutech services ke perusahaan rekanan dan karyawannya.
Total pengguna ada 20 ribu karyawan sebagai users.
Memang masalah kompetensi ini berlayer-layer ya, satu layer aja belom selesai.
Jalan masih panjang.

dari sisi revenue subscription based dengan basic dan premium features.
challenge sekarang adalah memenuhi janji marketing hehe…secara semua team adalah merangkap karyawan normal.

Edutech servicesnya seperti apa? E-book atau video? Ada live mentorship?

semua ada,
ebook, video kita buatin
ada quiz di sela video agar tidak maen skip
webinar ada jadi satu kurikulum

live mentorship arahnya ke prosedur/skill ada di roadmap.

weekly refresh materi juga sedang dimulai.

Ada situsnya, Pak? Mau lihat-lihat.

Sintesis.beraucoal.co.id

1 Suka

Terimakasih sudah membuat wadah ini @arjunaskykok . Semoga makin ramai pembangun/indie hacker/bootstrappers di tanah air dan saya salah satunya. Ya $1K MMR cukup buat first milestone saya. Aamiin :smiley:

Diceritain dong aplikasinya apa? :stuck_out_tongue_winking_eye:

1 Suka