Menggunakan Free Keyword Generator dari Ahrefs untuk Mencari Ide Bisnis/Konten

Ada alat gratis dari Ahrefs untuk menghasilkan kata kunci:

Anda cukup selesaikan Captcha untuk menggunakan alat ini. Ada 4 tab, yaitu Google, Bing, Youtube, Amazon. Anda harus pilih lokasi karena kata kunci itu tergantung lokasi.

Contoh-contoh di utas ini menggunakan lokasi Indonesia. Kalau kalian bikin produk untuk pasar internasional, jangan lupa ganti lokasi.

Mari kita coba dengan kata kunci “bisnis bootstrap” sesuai dengan amanah Pembangun:

Haha, tidak ada. Bagaimana kalau “indie hacker”?

Ternyata fenomena indie hacker atau bootstrap itu sangat sangat awal di Indonesia. Artinya saya datang ke tempat terlalu awal. Acara mulai jam 7 malam. Saya datang jam 3 sore. Banyak waktu untuk jadi pemimpin di kategori ini.

Tapi sambil menunggu fenomena indie hacker atau bootstrap menjadi populer, mari kita serang kata kunci lain. Bagaimana kalau “bisnis online”?

KD itu Keyword Difficutly. Semakin rendah, semakin hijau, artinya kompetisinya semakin ringan. Semakin tinggi, semakin merah, semakin sesak.

Volume itu Avg. Monthly Searches. Semakin banyak orang cari kata kunci itu, semakin bagus buat kalian.

Paling ideal, KD rendah (nilai 0), Volume setinggi-tingginya (ribuan atau puluhan ribu).

Ternyata Indonesia itu masih awal di dunia digital. Kata kunci “bisnis online” angka KD-nya baru 12. Masih belum terlalu keras. Masih ada kesempatan buat saya. :kissing_heart:

Nah, mari kita lihat kata kunci lain. Bayangkan Anda ingin bikin bisnis pendidikan daring. Mending pilih subjek apa?

Python? Mari kita lihat:

Sudah mulai banyak situs bermunculan yang mengambil posisi pembelajaran Python. KD 15 itu tidaklah tinggi amat.

Nah, tapi ada kata kunci lain yang lebih menggiurkan, yaitu “data science”:

Berikut kata kunci “data science” di Youtube:

Jika kalian tanya saya, mending saya bikin situs mengajar data science ketimbang Python. Permintaan terhadap data science itu memang lebih rendah daripada Python tapi tergolong tinggi. Kompetisinya juga lebih rendah.

Iya saya tahu, ada irisan antara data science dan Python. Tapi mending fokus ke data science. Memilih Python juga bukan ide buruk.

Kalian mau bikin digital marketing agency?

Lihat tidak KD “digital marketing agency” itu 51 terus KD “jasa digital marketing” itu 24, dan KD “digital marketing services” itu 61. Saya ogah bikin agensi bisnis pemasaran digital. Terlalu banyak orang yang terjun ke situ.

Mending kalian bikin software house:

Nah, silakan kalian validasi ide bisnis kalian dengan Free Keyword Generator dari Ahrefs. Cari yang KD-nya rendah (hijau) dan Volume-nya banyak (puluhan ribu atau minimal ribuan).

2 Suka

Insight yang sangat menarik.

1 Suka


saya coba dengan keyword : whatsapp bot
hasilnya seperti diatas…

keyword : chatbot ,
peluang bisnisnya masih banyak

Wah, 3-4 tahun lagi @kukuhtw bakal jadi juragan chatbot. :bowing_man:

Jangan lupa sama saya, Mas.

Amin…pasti akan selalu inget…sukses atau nggak/belum -nya nanti… :grinning: :grinning: :grinning: :smiley: :grin: :grinning_face_with_smiling_eyes: :smiley:


keyword : broken link
persaingan tinggi juga, dan volume pencarian tidak banyak. mengerikan. sudah didominasi moz, ahref, semrush

termasuk keyword: seo tools


di indonesia sudah cukup ketat